free page hit counter
Hal-hal yang Perlu Diketahui Mengenai hari buku Nasional

Sudahkah kamu tau bahwa setiap tanggal 17 Mei diperingati sebagai hari buku nasional? Pada hari ini mungkin menjadi hari yang ditunggu bagi pecinta atau penggiat buku. Pasalnya dengan adanya hari buku nasional dapat dijadikan momentum untuk melakukan kegiatan positif atau mengajak orang untuk meningkatkan budaya membaca buku.

Namun apa saja sih yang perlu diketahui lebih lanjut menganai hari buku nasional? Yuk simak poin-poin berikut ini.

Tanggal yang sama dengan pendirian Perpustakaan Nasional

Hari buku nasional ditetapkan berdasarkan tanggal berdirinya Perpustakaan Nasional yaitu pada tanggal 17 Mei 1980. Perpustakaan Nasional dibangun atas inisiasi Tien Soeharto. Ia sekaligus memberi hibah tanah seluas 16.000 meter persegi dan gedung sembilan lantai. Hibah ini diberikan atas nama Yayasan Harapan kita yang dipimpin olehnya. Selain itu hari buku nasional bertepatan dengan hari jadi Ikatan Penerbit Indonesia(IKAPI).

Diperingati sejak tahun 2002

Hari buku nasional diperingati pertama kali pada tahun 2002. Penggagas hari buku nasional adalah Menteri Pendidikan Nasional Indonesia, Ahmad Malik Fadjar. Di tahun kedua masa jabatannya ini ia menaruh perhatian pada kurangnya minat baca masyarakat Indonesia. Ahmad Malik Fadjar juga merupakan mantan rektor Universitas Muhammadiyah Malang dengan masa jabatan 1983-2000.

Penetapannya sebagai upaya meningkatkan budaya baca di Indonesia

Berdasarkan laman museum pendidikan nasional disebutkan bahwa pada tahun penetapan hari buku nasional di tahun 2002, penjualan buku tergolong rendah jika dibandingkan negara Asia lainnya. Indonesia hanya mencetak buku di kisaran angka 18 ribu pertahun, sementara misalnya di Jepang sudah mencapai angka 40 ribu. Angka ini menjadi bukti statistik kurangnya minat baca masyarakat Indonesia. Dengan kenyataan ini Menteri Pendidikan Nasional kita menetapkan hari buku nasional dengan harapan budaya baca dan literasi di Indonesia dapat meningkat. Ujungnya, ini semua demi meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia.

Lalu bagaimana  perkembangan perbukuan di Indonesia?

Berdasarkan laman Ikapi.org disebutkan bahwa selama tahun 2015-2020 terjadi pertumbuhan judul buku yang konsisten dan signifikan. Sementara pada tahun 2020 terjadi penurunan cukup signifikan karena wabah covid 19. Ikapi dalam riset ini juga menambahkan terjadi transformasi di era digital dibuktikan dengan meningkatnya penerbit yang mencetak buku secara digital disamping buku cetak.

Jadi, kesimpulannya buku apa yang saat ini kamu baca?

Leave a Reply

Your email address will not be published.